Oesman Sapta Bakal Didaulat jadi Ketum DPP Hanura

Foto ist


Taktik Lampung - Wakil Ketua MPR Oesman Sapta Odang atau akrab disapa Oso digadang-gadang bakal menjadi Calon kuat ketua DPP Hanura menggantikan Wiranto dalam munaslub yang akan digelar pada Rabu (21/12) dijakarta.

Imformasi yang beredar, Ternyata, Oesman Sapta sudah menjabat sebagai wakil ketua dewan penasehat DPP Partai Hanura. Penunjukan Oesman sebagai calon kuat pengganti Wiranto diputuskan dalam rapat pleno DPP Partai Hanura yang dipimpin Wiranto Senin (19/12) malam.


Sekertaris DPP Partai Hanura Berliana kartakusuma membenarkan jika Oesman Sapta bakal didaulat sebagai ketua DPP Partai Hanura, karnn saat ini beliau menduduki posisi sebagai Wakil ketua dewan penasehat DPP Hanura.

“Ya betul (Oso calon aklamasi Ketum Partai Hanura),” kata Sekjen Partai Hanura Berliana Kartakusuma saat dihubungi, Selasa (20/12).

Ia menuturkan, pertimbangan kader dari tingkat DPP hingga DPC terkait penunjukan Oso sebagai orang nomor satu di tubuh partai Hanura. Salah satunya karena track record Oso baik di pemerintahan dan juga level partai.

“Salah satu syarat eksistensi dan keberlangsungan parpol di tanah air itu kan saya pikir di negara-negara lain itu dipimpin oleh tokoh yang punya record yang bagus dan juga dikenal scara luas oleh masyarakat nasional ya. Kriteria itu nampaknya ada pada Pak Oesman Sapta,” terangnya.

Rencananya, pemilihan Oso sebagai ketum baru Hanura akan dilaksanakan pada Munaslub partai pada Rabu (21/12) besok di Gedung baru DPP Partai Hanura, Jalan Bambu Apus, Jakarta Timur.

“Kalau tidak ada halangan dan Allah memberi kemudahan bagi partai kami, insya Allah dilaksanakan pada Rabu 21 Desember pukul 18.30 bertempat di Gedung partai baru Hanura, Jalan Mabes Hankam nomor 69, Jakarta Timur,” pungkasnya

Hal Senada Juga dikatakan wakil ketua DPD Hanura Lampung Fery Arsyad, ia menjelaskan nama Oesman sapta odang sudah disosialisasikan ke DPD dan DPC hanura oleh DPP, sehingga muncul kesepekatan bahwa dalam munaslub nantinya tidak ada persoalan mendasar dan terpilih secara aklamasi.

" iya, seluruh DPD dan DPC sudah mengetahui hal itu, dan dalam pelaksanaan munaslub nanti, insya Allah akan terpilih secara Aklamasi Oesman Sapta Odang" jelasnya.

Kemudian ia juga mengatakan, bahwa agenda munaslub hanyalah memilih ketua umum DPP yang baru dan tidak ada pemilihan formatur dan lainya.

" jadi agendanya hanya mencari pengganti ketua umum DPP hanura untuk menggantikan Wiranto yang saat ini menjabat sebagai menkopolhukam" pungakasnya. (TL)

Post a Comment

0 Comments