Meski Punya Calon, PAN Lampung Tetap Buka Penjaringan

Sekertaris DPW PAN Provinsi Lampung Iswan Hadi Cahya didampingi Ketua Fraksi PAN DPRD Provinsi Lampung Suprapto saat menggelar Konfrensi Pers dikantor DPW PAN setempat.

Taktik Lampung - Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Amanat Nasional (PAN) Lampung akan melakukan penjaringan bakal calon Gubernur-Wakil Gubernur pada 13-27 Juli 2017 mendatang.

Meskipun struktur pengurus menginginkan Ketua DPW PAN Bachtiar Basri Maju sebagai Calon Gubernur Lampung, akan tetapi keinginan tersebut menemui kebuntuan, pasalnya Bachtiar Basri secara terang-terangan mengungkapkan masih setia mendampingi sang Gubernur Lampung M.Ridho Ficardo.

Sekretaris DPW PAN Provinsi Lampung Iswan Hadi Cahya menjelaskan, dibukanya penjaringan calonkada sebagai bentuk terbukanya partai besutan Amin Rais tersebut kepada para calonkada, yang akan maju dalam pemilihan Gubernur Lampung 2018 mendatang.

" Pada prinsipnya PAN akan menerima sebanyak-banyaknya calon yang akan daftar, karna dengan dibukanya penjaringan membuka peluang kepada siapa saja yang akan maju dalam pilgub mendatang" ujarnya saat Konfrensi Pers dikantor DPW PAN Lampung, Senin (10/7)


Iswan mengatakan pendaftaran akan dilaksanakan serentak oleh Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Lampung untuk penjaringan balon Gubernur, Wakil Gubernur, dan Bupati - Wakil Bupati untuk Kabupaten Lampung Utara dan Tanggamus. 
 
"Insya Allah, 10 sampai 12 Juli kita lakukan pengumuman di media massa, dan 13 sampai 27 Juli pengambilan formulir  dan pengembalian berkas balon cabup-cawabup," jelasnya.
 
‎Mantan Aktifis HMI ini menegaskan, para bakal calon yang mendaftar memiliki peluang yang sama dan akan ditetapkan sesuai dengan ketentuan partai.
 
"Untuk itu makin banyak yang ikut, maka semakin banyak pilihan masyarakat untuk memilih pemimpin yang terbaik dari yang baik untuk 5 tahun kedepan," tegasnya.

Sejauh ini juga pihaknya sudah melakukan komunikasi kepada tim sukses bakal calon. Untuk Ketua DPW yang sekaligus Wakil Gubenur pihaknya juga belum mengetahui akan mendaftar.

"Semua punya kesempatan sama, karena keputusan ada di DPP Partai, dengan melalui tahapan penjaringan hingga hasil survey dari DPP," tandasnya.(TL)

Post a Comment

0 Comments