Andi Surya Siap Perjuangkan Nasib Warga Pinggir Rel Kereta Api

Anggota DPD RI Asal Lampung H.Andi Surya menerima kedatangan Warga Kecamatan Labuhan Ratu di Kantor DPD RI Pahoman Bandar Lampung, Kamis (26/10).

Taktik Lampung - Puluhan warga Kecamatan Labuhan Ratu yang tempat tinggalnya berdekatan dengan rel kereta api, mengunjungi kantor Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD RI) Provinsi Lampung di Jalan Patimura Teluk Betung Utara, Kamis (26/10).

Tujuan Kedatangan mereka tersebut untuk bertemu dengan anggota DPD RI Andi Surya dan berkomunikasi secara langsung terkait masalah lahan tempat tinggal mereka yang di klaim milik PT KAI (Kereta Api Indonesia).

Kedatangan Puluhan warga yang berasal dari Kelurahan Labuhanratu Raya, Labuhanratu, Kotasepang dan Kampungbaru tersebut disambut langsung oleh Andi Surya dengan mengucapkan salam hormat kepada seluruh warga.

Dalam sambutannya, Andi Surya menyampaikan keprihatinannya kepada warga pinggir rel yang hingga kini status kepemilikan lahannya masih belum jelas.

"Dua tahun lalu saat saya baru dilantik, saya diceritakan oleh salah satu rekan saya yang tinggal di dekat rel Kelurahan Sawah brebes tentang masalah lahan yang diaku milik PT KAI. Saat itu saya ikut serta turun langsung kelokasi. Dari situlah tumbuh keinginan saya untuk memperjuangkan lahan warga pinggir rel," kata Senator asal Lampung ini.

Menurut Andi, secara hukum lahan kosong yang ada di pinggiran rel itu adalah milik negara yg tidak terdaftar di mana pun, termasuk di PT KAI Lampung.

"Anehnya, selama ini PT KAI mengklaim tanah-tanah dekat rel tersebut adalah miliknya hanya dengan berdasarkan GroonKaart (peta zaman Belanda)," jelasnya.

Sedangkan, lanjut Andi, saat ini Indonesia sudah merdeka. "Jadi untuk apa PT KAI masih mengacu dengan surat tersebut. Kan tidak benar ini," terangnya.

Menurut Andi, setiap penduduk yang sudah menempati lahan lebih dari 20 tahun, artinya lahan tersebut sudah bisa dibuatkan sertifikat.
"Program sertifikasi tanah rakyat saat ini menjadi salah satu program utama pemerintah pusat," ujarnya.

Untuk menyelesaikan masalah ini, perlu kerja sama banyak pihak. "Maka kita harus kerja sama untuk sama-sama berjuang. Kalau saya sendirian berjuang juga untuk apa, tidak ada gunanya. Disini saya hanya memfasilitasi keluhan warga," jelasnya.

Seluruh masyarakat yang hadir dalam kesempatan itu tampak senang dengan adanya dukungan dari Andi Surya. Mereka tampak bersorak mendukung penuh keinginan Andi untuk memperjuangkan lahan warga. Mereka juga tampak bertepuk tangan disela-sela pembahasan. (TL/*)

Post a Comment

0 Comments