Deklarasi Cakra AHY yang digelar di Cafe Wiseman Bandar Lampung, Minggu (29/7/2018) sore. |
Taktik Lampung - Relawan Muda Lampung (Cakra AHY) mendeklarasikan diri mendukung penuh Putra Sulung Mantan Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) Agus Harimurti Yudhoyono untuk maju sebagai Calon Presiden RI dalam Pemilihan Presiden 2019 yang akan datang.
Ketua Relawan Cakra AHY Lampung, Fenta Peturun mengatakan, terbentuknya relawan Cakra AHY, atas dasar inisiatif teman-teman aktivis, akademisi, politisi, maupun relawan AHY dengan para intelektual.
"CAKRA merupakan kekuatan, kekuatan para anak muda untuk menjadikan negara lebih baik ke depan," ujar Fenta, saat memimpin deklarasi Relawan Cakra AHY Lampung, di Cafe Wisemen Bandarlampung, Minggu (29/7/2018).
Kata Fenta, AHY juga mengusulkan diskusi dengan teman-teman intelektual, menjawab kebuntuan yang saat ini terjadi di Republik Indonesia, untuk membangun politik dengan akal sehat.
"Beliau (AHY) memiliki tekad yang sangat mulia demi membangun negeri, seperti mengentaskan kemiskinan dengan cara mengurangi angka pengangguran. Lalu, meningkatkan daya beli masyarakat, menciptakan kerukunan antarumat beragama, menegakkan demokrasi dan kesejahteraan sosial," papar Fenta.
Menurut dia, selain di Lampung, Relawan Cakra AHY juga sudah terbentuk di bebeberapa daerah dengan mendeklarasikan diri, seperti Aceh, Kalimantan Timur, Jakarta, Papua dan lainnya.
"Untuk itu, sebagai anak muda yang memiliki kekuatan, kita sangat mendukung langkah AHY untuk mencalonkan diri sebagai RI 1. Itu adalah cakra," ucapnya.
Rencananya, tambah dia, tanggal 30 Juli 2018, Cakra AHY akan mendeklarasikan diri secara nasional di Jakarta. "Insya Allah dengan kekuatan dan kemampuan kita, dan demi keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia, Secar Tekhnis kami mendeklarasikan diri mendukung AHY maju sebagai Calon Presiden Republik Indonesia 2019" ujarnya.
Penta yang didampingi Sekretaris Cakra AHY Hierarki Revolusi juga menuturkan, Deklarasi ini merupakan respon dari Masyarakat Lampung, melihat Potensi yang dimiliki oleh AHY, sebagai Orang Muda dengan Kemampuan dan Komitmen untuk melalukan perubahan yang lebih baik untuk indonesia.
Bahwa secara global, makin banyak di Negara-Negara lain yang mendorong anak muda menjadi pemimpin. Emmanueile Macron menjadi Presiden Perancis pada usia 39 tahun, Sebastian Kurtz menjadi Kanselir Austria pada usia 31 tahun, Jacinda Ardern menjadi Perdana Menteri Selandia Baru pada usia 37 tahun. Tren ini terus bermunculan di Eropa, Amerika, Asia, Timur Tengah hingga Afrika.
AHY Sejak akhir 2016 adalah seorang anak muda yang berani keluar dari zona nyaman, dari kemapanan yang bisa menjamin masa depan yang cerah untuk dirinya.
Pikiran dan Hatinya tergerak ketika ia melihat banyak hal yang harusnya ia bisa sumbangkan pada masyarakat, jika ia berani meninggalkan karir yang ia cintai.
Kemudian, anak muda ini mengambil lompatan takdir (leap off Faith) keluar dari zona nyamannya, berhenti dari karir yang sudah ia tempuh 16 tahun dan menempuh jalan perjuangan dengan resiko Kegagalan yang tinggi.
AHY berkompetisi dalam pemilihan kepala daerah "rasa pilpres” di ibu kota Negara. Lawan-lawannya jauh lebih kuat dan sudah mulai berkampanye lebih lama.
Bahwa dalam Kompetisi Pilkada di DKI jakarta, AHY dengan ksatria mengakui kekalahan dan menyatakan serta memberikan ucapan selamat kepada Pemenang dalam Kompetisi Pemilihan Gubernur DKI Jakarta.
Dari Jakarta, AHY menjelajah Nusantara. menemui masyarakat dan Aceh hingga Papua, mendengar dan mencatat keluh kesah mereka. Gerilya la pangan dalam skala Nusantara, untuk mendengar dan menyemangati segenap warga bangsa.
Usia mudanya menjadi kekuatan, menjadi kesempatan, untuk melakukan perubahan; menjadi keberanian untuk menghadapi kegagalan atau kekalahan dan berani juga untuk bangkit kembali, maju bersama-sama mencapai sesuatu yang lebih baik. Mimpinya adalah menjadikan Indonesia Emas pada Tahun 2045, menyiapkan generasi unggul untuk mengawali lndonesia memasuki kejayaannya, 100 tahun setelah merdeka.
" Maka dengan ini kami Pemuda dari Provinsi Lampung yang berasal dan mewakili dari 14 Kabupaten/Kota di Provinsi Lampung berhimpun, satukan pikiran dan langkah untuk bersama-sama menjadi relawan bagi Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), untuk mewujudkan cita-cita bersama mendeklarasikan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebagai calon Presiden RI pada pemilu 2019." Pungkasnya.(TL)
0 Comments