Ketua BAPPILU DPD Partai Golkar Provinsi Lampung H.Tony Eka Candra memberikan pengarahan kepada jajaran BAPPILU Kabupaten dan Kota Se-Provinsi Lampung, Rabu (23/1/2019) |
Taktik Lampung - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Provinsi Lampung siap kerahkan sekitar 52.500 orang saksi dalam Pemilu Legislatif dan Pemilu Presiden 2019 mendatang.
Ketua Badan Pemenangan Pemilu (BAPPILU) DPD Partai Golkar Provinsi Lampung H.Tony Eka Candra mengatakan, pihaknya telah melakukan rapat bersama seluruh Bappilu se-Provinsi Lampung, dalam agenda tersebut selain membahas persiapan saksi, juga membahas pemenangan Pemilu legislatif dan Pilpres 2019.
"Saksi akan disiapkan dua orang per TPS (Tempat Pemungutan Suara), dalam penugasan saksi Partai Golkar memiliki pengalaman dan kriteria yang telah diatur yakni berdomisili didesa setempat, kemudian minimal lulusan SMU/sederajat dan diutamakan yang telah mengikuti pembekalan saksi, Kemudian dari data saksi yang telah diterima nantinya akan disempurnakan kembali. Lalu partai akan kembali mengadakan pelatihan saksi secara berjenjang. Di mana tingkat Provinsi akan menggelar Training Of Trainer (TOT) dengan peserta di kabupaten/kota. Kemudian di kabupaten/kota dengan peserta tingkat kecamatan, barulah nantinya akan digelar 686 titik pelatihan serentak untuk seluruh saksi tingkat TPS dengan jumlah peserta 52.530 saksi. Ini dilaksanakan hanya dalam waktu 5 hari," Kata Tony saat diwawancarai awak media usai rapat Bappilu dikantornya, Rabu (23/1/2019)
Tony yang juga Ketua Fraksi Partai Golkar Provinsi Lampung ini menambahkan, demi meraih kemenangan dalam pemilu 2019 mendatang, DPD Partai Golkar Provinsi Lampung juga siap menerjunkan sebanyak 78 ribuan fungsionaris Partai Golkar se-Provinsi Lampung untuk mendongkrak suara. Di mana, target yang diajukan Partai Golkar ialah 2 kali lipat dari kursi DPR RI Dan DPRD saat ini.
"Partai Golkar memiliki 78.700 fungsionaris se-Lampung hingga ketingkat desa yang siap memenangkan Pemilu Legislatif dan memenangkan pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin di Pilpres 2019 nanti" kata Tony.
Ketua PD VIII FKPPI Provinsi Lampung ini menegaskan, akan memberikan sanksi kepada kader ataupun caleg yang dinilai tidak memenangkan pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin dalam Pilpres 2019 mendatang.
"Sesuai arahan Ketua umum dan target Partai Golkar Lampung dapat meraih dua kali lipat perolehan kursi DPR saat ini, dan Pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin menang 70 persen di Provinsi Lampung." ucapnya.
Tidak hanya itu saja, Politisi senior partai Golkar Lampung ini menuturkan, salah satu agenda lain yang akan digelar DPD Partai Golkar Provinsi Lampung adalah menggelar kampanye rapat umum.
"Kami akan melakukan kampanye rapat umum atau kampanye akbar. Untuk itu kami meminta masing-masing DPD 2 kabupaten/kota untuk memberikan lokasi rapat umum, rencananya rapat umum akan dimulai pada 23 Maret hingga 14 april atau selama 21 hari dan Partai Golkar akan memanfaatkan waktu tersebut dengan mengadakan minimal sebanyak 45 titik rapat umum di Provinsi Lampung dan akan melibatkan 10 ribu peserta kampanye yang nantinya juga akan dihadiri juru kampanye (jurkam) mulai tingkat nasional dari Ketua Umum, Sekjen, dan Korwil, serta jurkam tingkat provinsi dan kabupaten/kota." pungkas Caleg DPRD Provinsi nomor urut 1 dapil Lampung Selatan ini.(TL/*)
0 Comments